Satresnarkoba Polres Tasikmalaya Kota Ungkap Lima Kasus Narkoba Selama Januari 2026

    Satresnarkoba Polres Tasikmalaya Kota Ungkap Lima Kasus Narkoba Selama Januari 2026

    Satresnarkoba Polres Tasikmalaya Kota Ungkap Lima Kasus Narkoba Selama Januari 2026

    Polres Tasikmalaya Kota – Satuan Reserse Narkoba (Satresnarkoba) Polres Tasikmalaya Kota berhasil mengungkap lima kasus penyalahgunaan narkotika dan obat keras tanpa izin edar selama periode Januari 2026, dengan mengamankan lima orang tersangka di wilayah hukum Polres Tasikmalaya Kota.

    Pengungkapan tersebut merupakan hasil dari intensifikasi patroli, kegiatan penyelidikan, serta tindak lanjut atas laporan masyarakat terkait peredaran narkoba. Dari lima kasus yang berhasil diungkap, terdiri dari dua kasus narkotika jenis sabu, dua kasus narkotika sintetis (tembakau gorila), dan satu kasus penyalahgunaan obat sediaan farmasi. Polisi turut mengamankan barang bukti berupa sabu seberat 7, 22 gram netto, tembakau sintetis seberat 214, 08 gram bruto, ratusan butir obat tramadol dan Double Y, serta alat hisap dan perangkat transaksi lainnya.

    Kapolres Tasikmalaya Kota AKBP Andi Purwanto, S.I.K., M.H. menegaskan bahwa para tersangka telah diamankan di Mapolres Tasikmalaya Kota dan akan diproses sesuai ketentuan hukum yang berlaku. Polres Tasikmalaya Kota berkomitmen untuk terus melakukan penindakan secara tegas dan berkelanjutan terhadap peredaran narkoba, serta mengajak masyarakat untuk berperan aktif melaporkan setiap aktivitas mencurigakan demi menjaga situasi kamtibmas yang aman dan kondusif.

    Tasikmalaya Kota

    Tasikmalaya Kota

    Artikel Sebelumnya

    Polsek Sukaratu Tasik Kota Perkuat Keamanan...

    Artikel Berikutnya

    Kapolres Tasikmalaya Kota Laksanakan Silaturahmi...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Kapolres Tasikmalaya Kota Pimpin Sosialisasi Hukum dan Pemahaman UU RI No. 20 Tahun 2025 tentang KUHAP kepada Personel Tahun 2026
    Kapolres Tasikmalaya Kota Buka Latihan Pra Operasi Keselamatan Lodaya 2026
    Gus Yaqut Bungkam Soal Status Tersangka Korupsi Kuota Haji
    Menteri Keuangan Respons Pengunduran Diri Dirut BEI: Bentuk Tanggung Jawab
    Polwan Polres Tasikmalaya Kota Gelar “Jumat Sedekah Berkah”, Bagikan Makanan Siap Saji ke Warga

    Ikuti Kami