Polres Tasikmalaya Kota – Dalam rangka mewujudkan Keamanan, Keselamatan, Ketertiban, dan Kelancaran Lalu Lintas (Kamseltibcarlantas) yang aman, nyaman, dan selamat menjelang pelaksanaan Operasi Ketupat Lodaya 2026, Polres Tasikmalaya Kota melaksanakan Latihan Pra Operasi Keselamatan Lodaya 2026.
Kegiatan tersebut dipimpin langsung oleh Kapolres Tasikmalaya Kota AKBP Andi Purwanto, S.I.K., M.H., didampingi Kasat Lantas Polres Tasikmalaya Kota AKP Riki, serta diikuti oleh personel yang terlibat dalam operasi.
Dalam arahannya, Kapolres Tasikmalaya Kota AKBP Andi Purwanto, S.I.K., M.H. menyampaikan bahwa latihan pra operasi ini bertujuan untuk meningkatkan kesiapan personel, menyamakan persepsi, serta memperkuat sinergi antar fungsi agar pelaksanaan Operasi Keselamatan Lodaya 2026 dapat berjalan secara optimal.
“Latihan pra operasi ini merupakan langkah
awal untuk membekali personel dengan pemahaman tugas, tanggung jawab, serta cara bertindak di lapangan, sehingga tercipta situasi lalu lintas yang aman, tertib, dan lancar bagi masyarakat, ” ujar Kapolres.
Lebih lanjut, Kapolres menekankan pentingnya pendekatan yang humanis, profesional, dan persuasif kepada masyarakat, khususnya dalam meningkatkan kesadaran dan kepatuhan berlalu lintas menjelang Operasi Ketupat Lodaya 2026.
Dengan dilaksanakannya Latihan Pra Operasi Keselamatan Lodaya 2026 ini, diharapkan seluruh personel Polres Tasikmalaya Kota siap menjalankan tugas secara maksimal demi terciptanya Kamseltibcarlantas yang kondusif di wilayah hukum Polres Tasikmalaya Kota.

Tasikmalaya Kota