KOTA TASIKMALAYA - Bhabinkamtibmas Kel. Mugarsari Polsek Tamansari Polres Tasik Kota *BRIPKA MONO SUDARYANTO* menghadiri Pengajian dalam Rangka memperingati Isra Mi'raj Nabi Muhammad S.A.W 1447 H yang bertempat di Masjid Al Syuhada Kel. Mugarsari Kec. Tamansari Kota Tasikmalaya, dengan penceramah Ustad Jaeni Jurjamil, S.Pd dan dihadiri kurang lebih 150 ( seratus Lima puluh) jemaah. Minggu (18/01/2026).
-Kegiatan keagamaan yang dimulai sekitar pukul 19.30 WIB tersebut diikuti oleh kurang lebih 150 jemaah, terdiri dari masyarakat, tokoh agama, tokoh pemuda serta sejumlah tamu undangan. Acara ini mengangkat tema “Menguatkan Kebersamaan dalam Ketaatan” dan diisi dengan ceramah oleh Ust. Jaeni Nurjamil, S.Pd.
-Kehadiran Bhabinkamtibmas Kel Mugarsari bertujuan untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada seluruh peserta kegiatan, sekaligus sebagai bentuk dukungan Polri terhadap kegiatan keagamaan dan pembinaan moral masyarakat, khususnya generasi muda. Bhabinkamtibmas juga menjalin silaturahmi dan komunikasi yang baik dengan Ketua DKM, tokoh agama, serta masyarakat yang hadir, guna memperkuat sinergi dalam menjaga kamtibmas yang kondusif di wilayah Kel Mugarsari.
-Kapolres Tasik Kota *AKBP ANDI PURWANTO, S.I.K., M.H* melalui Kapolsek Tamansari AKP Nuraeni menyampaikan bahwa salah satu tugas Bhabinkamtibmas yaitu melaksanakan / menghadiri kegiatan masyarakat, baik dalam bentuk pengajian, Sambang dan menyempatkan diri untuk bersilaturahmi sekaligus menyampaikan pesan pesan serta himbauan kamtibmas kepada warga binaan merupakan kegiatan rutin yang dilakukan guna menciptakan situasi yang aman dan kondusif.
-Memberikan Himbauan kepada warga untuk lebih meningkatkan kewaspadaan dan kepekaannya terhadap situasi perkembangan di lingkungan. Apabila ada seseorang yang mencurigakan untuk tidak ragu melapor ke pihak Kepolisian atau Bhabinkamtibmas.
*KAPOLRES TASIK KOTA*
*AKBP ANDI PURWANTO, S.I.K., M.H.*

Tasikmalaya Kota